Memiliki buah hati merupakan keinginan setiap orang tua. Segala sesuatu pasti akan diberikan untuk buah hati mereka. Selain memberikan kasih sayang, beberapa orang tua juga memberikan AC di kamar buah hati mereka. Ya AC (Air Conditioner).
Pemilihan AC untuk buah hati tentunya haruslah tepat. Apalagi jika buah hati kamu masih bayi. Kamu harus memilih AC yang sesuai untuk bayi kamu. Melalui artikel ini, akan diberikan beberapa merk AC yang bagus untuk bayi.
Rekomendasi Merk AC yang Bagus untuk Bayi
AC merupakan suatu alat yang berfungsi untuk mendinginkan ruangan. Sebagai pendingin ruangan, mesin ini memiliki cara kerja dengan mensirkulasikan gas refrigerant yang dihisap oleh sebuah alat kompresor. Tidak hanya orang dewasa yang butuh AC, bayi juga membutuhkan AC agar nyaman. Namun tidak sembarang AC yang digunakan untuk bayi. Ada beberapa AC yang memang didesain untuk bayi. Berikut ini kami rekomendasikan merk AC yang bagus untuk bayi.
1. Sharp AH-AP5RSL
Tipe AC yang dikeluarkan oleh Sharp ini memiliki teknologi yang bisa membantu kamu menjaga kesehatan kamu dan keluarga. Teknologi tersebut yaitu plasmacluster. Teknologi ini memiliki fungsi menjaga kesehatan kamu dan keluarga kamu dengan membunuh serta menonaktifkan bakteri, jamur dan juga virus.
Selain teknologi plasmacluster, AC Sharp ini juga memiliki fitur lain. Ada satu fitur yang bernama baby sleep mode. Fitur ini dirancang khusus untuk kamu yang mempunyai bayi namun tetap ingin menggunakan AC yang aman untuk bayi kamu. Udara yang dihasilkan dari baby sleep mode ini lebih lembut, dingin, dan tidak memiliki suara bising yang akan mengganggu bayi kerika tidur.
Sharp AH-AP5RSL ini menggunakan daya sebesar 330 watt. AC ini membuat kamar tidur bayi kamu cepat dingin sehingga bayi akan merasa nyaman karena telah dilengkapi dengan fitur jetstream series. Teknologi gentle coanda air flow memiliki fungsi mengeluarkan hembusan udara dingin yang nyaman dan lembut.
Untuk mencegah kerusakan yang ditimbulkan oleh tegangan listrik yang tidak stabil, AC ini telah dilengkapi dengan teknologi loves and low wattage system. AC ini memiliki harga yang terbilang murah dan terjangkau. AC ini memiliki warna putih dan tidak memiliki warna lain untuk tipe ini.
2. Haier
Merk AC Haier cocok digunakan untuk ruangan bayi. AC Haier memiliki daya 460 Watt namun setelah normal menjadi 200-300 Watt. Menggunakan AC ini harus disetting suhu ruangan yang aman agar tubuh bayi tidak terpapar langsung oleh udara yang dikeluarkan AC. AC Haier ini mempunyai fungsi mengatur kemiringan vane atau celah keluarnya udara dari AC secara otomatis.
AC Haier juga berfungsi menghasilkan udara dengan antioksidan dan vitamin C berkat memiliki fitur multi function filter. kamu tidak perlu lagi takut dengan bakteri atau kuman yang ada di udara. AC Haier menggunakan Freon yang terbebas dari bahan-bahan yang dapat merusak ozon dan menjadi penyebab penyakit kanker.
3. Toshiba
AC Toshiba ini direkomedasikan untuk bayi. AC Toshiba mampu membuat udara ruangan menjadi lebih bersih dan lebih segar. Hal ini sangat cocok untuk bayi. Ion positif yang dihasilkan AC Toshiba mampu menjaga kesehatan bayi agar tetap sehat. AC Toshiba dilengkapi dengan DC Inventor Compressor yang mempunyai rotasi akurat dan ramah lingkungan. Selain itu mampu menghemat listrik hingga 50 %.
Yntuk memastikan udara yang dikeluarkan lebih bersih dan kualitas udara lebih baik, AC Toshiba memiliki tujuh filter aktif di dalamnya. AC memiliki fitur canggih bernama IAQ Filter Technology yang memiliki fungsi menghambat pertumbuhan bakteri dan virus yang beterbangan di udara dan juga membersihkan udara dengan baik. Sehingga bisa dikatakan fitur ini mampu membunuh kuman hingga 99.9 % yang terdapat di dalam ruangan.
AC ini juga memiliki fitur unggulan lain yaitu mampu mengurangi kelembaban udara dan menghilangkan timbulnya jamur dalam mesin AC berkat adanya fitur Self Cleaning Function. Dengan begitu kamu tidak perlu khawatir tentang udara yang masuk ke dalam ruangan dan kamu bisa bebas beraktivitas dengan dengan anakmu tercinta.
4. Panasonic
AC ini cocok untuk bayi karena tingkat kebisingan yang ditimbulkan AC Panasonic sangat rendah. Kebisingan yang ditimbulkan AC umumnya memiliki ukuran 36 dB. Jika kamu memilih AC dengan kebisingan rendah itu akan membuat bayi tertidur nyenyak. AC ini memilki teknologi econavi yaitu sentor yang mendeteksi keberadaan orang atau pusat aktivitas.
AC Panasonic juga memiliki fitur yang mampu menghemat penggunaan listrik hingan 2 kali karena mampu mendeteksi lokasi aktivitas yang ada di dalam ruangan, fitur ini bernama auto comfort. Envio atau negative ion generator yang dimiliki AC ini mampu melumpuhkan bakteri dan virus.
5. Daikin
Merk AC yang bagus untuk bayi selanjutnya yaitu Daikin. AC Daikin menawarkan beberapa fitur kenyamanan seperti fast cooling (pendinginan cepat), pendinginan premium, 3D air flow, inverter bertenaga, operasi senyap 19dB(A), (wide angle) kisi-kisi bersudut lebar, mekanisme coanda, hembusan udara bersirkulasi, dan PM 2,5 filter.
Selain itu memiliki efisiensi energi dengan adanya performa efisiensi, mode econo, intelligent eye, refrigerant generasi terbaru R-32, dan power stand by dengan daya tahan super PCB, perlakuan anti korosi outdoor unit, dan mould-proof operation.
Itulah beberapa merk AC yang bagus untuk bayi yang bisa menjadi bahan pertimbangan dalam membeli AC baru yang aman dan nyaman untuk sang buah hati. Jika suatu saat mungkin AC mengalami kerusakan, kami sarankan kamu segera menghubungi jasa Service ac jogja 24 jam.